Ketika hadir di industri smartphone Android dengan brand Nokia, HMD global telah menjanjikan bahwa perangkat miliknya akan mendapatkan pembaruan software terbaru. Sejauh ini, HMD telah melakukan pekerjaan yang sangat baik dalam hal dukungan software dan pembaruan Android untuk portofolio perangkatnya.
Sebelumnya, perusahaan asal Finlandia ini telah meluncurkan update utama Android terbaru, yakni Android versi 8.0 Oreo untuk beberapa perangkat Nokia miliknya seperti Nokia 8 yang telah menerima rilis ROM stabil. Bahkan saat ini beta state untuk Nokia 5 dan Nokia 6 sudah menjalankan versi Oreo. Kabar baiknya, HMD global tidak melupakan smartphone Android termurah miliknya, yakni Nokia 2.
Menurut laporan Gizchina, sumbernya yang dapat dipercaya mengatakan bahwa Nokia 2 juga ada dalam rencana untuk mendapatkan upgrade Android Oreo. Perlu diketahui bahwa Nokia 2 adalah smartphone kelas entry-level yang memiliki hardware rendah dan upaya menghadirkan OS Android yang lebih tinggi bakal membuat kinerja perangkat semakin terbebani. Namun berkat Android GO (versi Oreo) yang baru dirilis dan digadang-gadang sebagai OS Android yang lebih ringan, maka pengalaman pengguna akan menjadi lebih baik.
Menurut Chief Product Officer HMD, Juho Sarvikas, Nokia 2 akan diperbarui langsung ke Android Oreo 8.1 yang baru dirilis, karena versi sub-Oreo yang baru ini membawa keseluruhan perbaikan baru dan manajemen di bawah Android GO, yang seharusnya membawa peningkatan pengalaman pengguna Nokia 2 yang memiliki hardware rendah.
Sayangnya, Sarvikas tidak menyebutkan kapan tanggal peluncuran update tersebut untuk Nokia 2. Namun mengingat Nokia 5 dan Nokia 6 saat ini belum menerima rilis Android Oreo, maka kita bisa berasumsi jika update untuk Nokia 2 akan sedikit lebih lama, setidaknya pada kuartal pertama tahun 2018 mendatang.
Selengkapnya: https://www.beritateknologi.com/smartphone-entry-level-nokia-2-bakal-langsung-mendapat-update-android-8-1-oreo/
Sebelumnya, perusahaan asal Finlandia ini telah meluncurkan update utama Android terbaru, yakni Android versi 8.0 Oreo untuk beberapa perangkat Nokia miliknya seperti Nokia 8 yang telah menerima rilis ROM stabil. Bahkan saat ini beta state untuk Nokia 5 dan Nokia 6 sudah menjalankan versi Oreo. Kabar baiknya, HMD global tidak melupakan smartphone Android termurah miliknya, yakni Nokia 2.
Menurut laporan Gizchina, sumbernya yang dapat dipercaya mengatakan bahwa Nokia 2 juga ada dalam rencana untuk mendapatkan upgrade Android Oreo. Perlu diketahui bahwa Nokia 2 adalah smartphone kelas entry-level yang memiliki hardware rendah dan upaya menghadirkan OS Android yang lebih tinggi bakal membuat kinerja perangkat semakin terbebani. Namun berkat Android GO (versi Oreo) yang baru dirilis dan digadang-gadang sebagai OS Android yang lebih ringan, maka pengalaman pengguna akan menjadi lebih baik.
Menurut Chief Product Officer HMD, Juho Sarvikas, Nokia 2 akan diperbarui langsung ke Android Oreo 8.1 yang baru dirilis, karena versi sub-Oreo yang baru ini membawa keseluruhan perbaikan baru dan manajemen di bawah Android GO, yang seharusnya membawa peningkatan pengalaman pengguna Nokia 2 yang memiliki hardware rendah.
Sayangnya, Sarvikas tidak menyebutkan kapan tanggal peluncuran update tersebut untuk Nokia 2. Namun mengingat Nokia 5 dan Nokia 6 saat ini belum menerima rilis Android Oreo, maka kita bisa berasumsi jika update untuk Nokia 2 akan sedikit lebih lama, setidaknya pada kuartal pertama tahun 2018 mendatang.
Selengkapnya: https://www.beritateknologi.com/smartphone-entry-level-nokia-2-bakal-langsung-mendapat-update-android-8-1-oreo/
Tidak ada komentar:
Posting Komentar